Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional 2017

Duta Bahasa Kepulauan Bangka Belitung tahun 2017, Mohamad Arif Agitian dan Siska Oktavia mengikuti Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional Tahun 2017 di Jakarta. Finalis Duta Bahasa Tingkat Nasional mengikuti serangkaian acara selama lima hari (15—19 Agustus 2017) di Hotel Santika, TMII, Jakarta.

Acara yang mengangkat tema “Bahasa Negara Kuat, Generasi Pancasila Hebat untuk Bersaing Secara Global” dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Prof. Dr. Dadang Sunendar, di Hotel Santika, TMII, Jakarta, tanggal 15 Agustus 2017.

Proses pemilihan dilakukan dengan cara memberi penilaian atas beberapa aspek, seperti  1) penyajian desain kegiatan kebahasaan dan kesastraan, 2) pengetahuan kebahasaan serta keterampilan berbahasa daerah dan asing, 3) kepribadian dan penampilan, 4) bakat dan minat, 5) Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI), 6) pengamatan harian yang mencakup kedisiplinan, kerja sama, kesantunan, keaktifan, dan kerapian.

Tahun ini Duta Bahasa Kepulauan Bangka Belitung hanya bisa menjadi finalis Pemilihan Duta Bahasa Tingkat karena belum berkesempatan terpilih menjadi yang terbaik. Duta Bahasa Provinsi DIY terpilih menjadi Duta Bahasa Tingkat Nasional terbaik I tahun 2017.